Imlek 2018, YouTuber Chandra Liow Hanya Percaya Ramalan yang Bagus
TABLOIDBINTANG.COM - YouTuber Chandra Liow mengungkapkan pandangannya soal ramalan peruntungan. Ternyata Chandra Liow tidak begitu mempercayai elemen yang identik dengan Imlek tersebut.
Chandra Liow hanya membaca ramalan jika diberikan oleh temannya. Itu pun tidak semuanya dipercaya secara mentah-mentah.
"Jujur aja, enggak. Gue baca yang bagus-bagus aja. Kalau ada yang bilang soal ramalan gue bagus, itu baru dibaca," katanya ini seusai media gathering Black Panther di Mall Kota Kasablanka, Jakarta Selatan, Senin (13/2).
Aksi Chandra Liow terbilang wajar. Pasalnya, budaya Tiongkok sudah tidak terlalu kental dalam diri Chandra Liow. YouTuber ini juga bercerita jika Imlek tidak dirayakan besar-besaran di kampung halamannya, Manado.
"Jujur aja, gue asli Manado. Walaupun gue keturunan Chinese, tapi enggak terlalu merayakan Imlek banget di Manado. Chinese culture enggak terlalu kuat," tutur Chandra Liow.
Meski begitu, Chandra Liow memiliki kenangan tersendiri tentang Imlek. Chandra Liow mengenang perbandingan drastis antara jumlah angpaunya dengan teman-teman lain.
"Gue biasanya merasakan kalau Imlek, teman-teman gue bisa dapat angpau Rp1 juta sampai Rp 2 juta. Gue setiap tahun cuma terima Rp50 ribu terus maksimal dapat Rp100 ribu," tutup Chandra Liow.
(dira / bin)